Impian setinggi apapun tak lebih dari 5cm

Selamat malam brothers 😀 malam-malam habis begadang nonton film 5 cm yg berkisah tentang sebuah impian yg akhrinya tercapai, sungguh film ini memberikan makna dan kisah yg sangat inspiratif , hehehe saya pun mempunyai sedikit cerita mengenai sebuah impian yg awalnya sangat tidak mungkin dalam benak saya dan akhirnya alhamdulilah menjadi nyata, kisah ini bermula ketika jaman SMA dulu, sebagai seorang remaja tentu ciawirider juga punya sebuah impian yg sangat tinggi dan serasa tidak mungkin pada saat itu , sebuah impian atau rasa kagum yg berlebihan yg membuat saya sering terbawa mimpi dan sungguh seakan sangat nyata 😀 sampai-sampai ketika terbangun dari mimpi yg indah itupun dan sadar saya hanya bisa menunduk sedih mengingat ternyata semua itu hanya mimpi 😀 owh iya ciawirider sampai lupa apa impian yg dimaksud hehehe impian itu adalah sebuah kendaraan roda dua yg sangat populer dan paling keren bagi saya pada saat itu dengan raungan merdu mesin inline 2 silindernya, sebuah motor yg identik dengan warna hijau, tentu para brother pun tau motor apa itu, ?? Ya itu adalah KAWASAKI NINJA 250r . Hampir setiap kali ketika saya dan beberapa sahabat saya yg juga mulai keracunan dengan impian saya ini pun selalu melongo dan berbalik badan ketika mendengar raungan mesinnya yg merdu dengan spontanitas kami pun suka secara berteriak histeris ketika melihatnya ( bukan histeris ala alay-alay di tv ya 😀 ) tapi lebih ke rasa kagum yg “agak” berlebihan 😀 , ntah di dalam kelas, dikantin, dijalan bahkan dimanapun ciawirider dan sahabat-sahabat SMA seangkatan pun tak henti untuk membicarakan sekaligus membayangkan andai kami semua memilikinya dan bisa berkendara bersama-sama, masa itu sungguh sangat indah dan penuh keceriaan, tiga tahun berlalu kami akhirnya lulus SMA ditahun 2011 dan sampai saat itupun belum ada dari kami yg berhasil mewujudkan impian memiliki sang ninja 250r , kami pun mulai berpencar untuk menggapai impian kami masing-masing tanpa sampai lost contact , sehingga pada tahun pertama setelah lulus sma saya mendapat hadiah dari orang tua saya sebuah motor batangan dari yamaha , yamaha vixion abu-abu yg menemani saya sampai saat ini dengan sabar karena sikap sang empunya yakni saya sendiri ialah orang yg tidak terlalu memperhatikan mengenai service dan perawatan vixion abu saya yg saya berinama mixzon 😀 top speed nya 140 km 😀

image

Ini penampakan si mixzon yg sudah saya perkosa habis-habisan sampai kurus kering begitu 😀 , dan cerita pun berlanjut kepada teman baik saya cecep sahabat SMA yg meminang sebuah motor batangan juga yaitu yamaha scorpio putih

image

sampai pada titik ini pun belum ada diantara kami yg dapat menggapai impian kami sejak sma dulu , cerita peminangan motor pun tak berhenti sampai disini , sahabat baik saya ajat akhirnya berhasil meminang si jaran wesi dari kawasaki sebuah motor yg terkenal dengan superkips nya yg sangat liar dalam akselerasi New ninja rr putih hehe maaf jika photonya sedikit alay 😀 .
image

, alhamdulialh akhirnya setelah 4 tahun berlalu ada juga impian kami yg terwujud melalui salah satu sahabat kami ini, sampai sini titik terang itu muncul dan semakin terang, motivasi dan dorongan semangat semakin tinggi untuk bisa meminang sang motor impian bahkan saya sudah mempersiapkan nama untuk motor impian saya ketika kelak berhasil saya pinang 😀 bersambung , cerita saya lanjutkan lagi di artikel selanjutnya 😀 karena sudah terlalu panjang dan lebih dari 5cm 😀

sinopsis Film 5cm

image

Film ini bercerita tentang kisah 5 orang sahabat yg jenuh dengan aktifitas sehari-hari mereka yg hanya kumpul-kumpul dan nongkrong layaknya anak muda pada umumnya, sampai pada suatu malam ketika mereka berkumpul di rumah arial ( deny sumargo ) genta ( f nuril ) membuat suatu rencana untuk kehidupan dan pertemanan mereka supaya tidak membosankan, rencana itu diawali dengan tidak berkumpulnya mereka selama 3 bulan penuh tanpa komunikasi sedikitpun antara satu dan lainnya, mulai dari sini jalan cerita akan lebih seru dan tidak membosankan, ketika semua dari mereka menjalani aktifitas masing-masing tanpa pernah bertemu dengan yg lainnya, sampai akhirnya 3 bulan berlalu genta melanjutkan rencana selanjutnya dengan menghubungi teman-temannya lagi untuk berkumpul di statsiun senen dengan peralatan hiking yg lengkap, sampai tiba pada waktunya akhirnya mereka semua bertemu kembali dan memulai perjalanan ke kota malang dengan kereta, setibanya di malang rupanya genta sudah mengatur semua plan dan tujuan pemberangkatan 5 sahabat ini ke sebuah gunung tertinggi di pulau jawa yaitu mahameru , pendakian pun dimulai dan disini pun banyak moment-moment mengharukan dari mulai insiden kecil sampai insiden besar yg menimpa mereka ketika dalam pendakian terakhir menuju puncak dimana batu-batu longsor menimpa mereka , akhir cerita mereka sampai di puncak mahameru pada tanggal 17 Agustus yg bertepatan dengan hari kemerdekaan indonesia , dalam film ini juga dibumbui dengan kisah percintaan yg sulit ditebak dan sangat mengejutkan diantara ke 5 sahabat ini. Dan saya simpulkan kalau makna dari judul film 5 cm adalah semua impian dan setinggi apapun jika diukur tak lebih dari 1 jari atau 5 cm , maka gapai lah impian cita-cita setinggi mungkin 🙂

cover tanki (kondom) Ninja 250 FI

Hallo brother bikers 😀 ini adalah postingan perdana saya sebagai seorang bloger pinggiran hehehe.

Langsung aja kali ye ke topic bahasan saya yg perdana ini hehehehe.

Saya ingin mengulas sedikit mengenai modifikasi si jaran wesi dari Kawasaki yang berkapasitas engine 250 cc 2 cylinder yaitu ninja 250, ada 2 versi ninja yg beredar di indonesia mulai dari ninja dengan sistem pembakaran karburator atau ninja 250r dan injeksi atau ninja 250fi, yang ingin saya bahas disini adalah mengenai ninja 250fi yang garis desainnya sudah sangat sporty dan elegan dan dengan tambahan cover tanki maka bagi saya pribadi nampak makin gagah dan moge look bro!!! ditambah dengan aksesori single seater makin tampan tampilannya 🙂 sekian artikel singkat yg tak berkualiatas ini 😀 happy nice day bikers